Evaluasi dan Laporan PTS 2021
Penilaian Tengah Semester telah usai, hari ini MTsN 10 Tanah Datar adakan pertemuan dengan orang tua peserta didik dalam rangka mengevaluasi dan memberikan laporan hasil Penilaian Tengah Semester (PTS) semester ganjil TP. 2021/2022 selama tatap muka terbatas yang telah berjalan lebih kurang tiga bulan.
Dalam sambutannya kepala madrasah (Rika Maria) menyampaikan bahwa salah satu tujuan dari evaluasi dan laporan ini adalah sebagai bahan evaluasi bagi pendidik, orang tua dan peserta didik untuk menghadapi Penilaian Akhir Semester (PAS) yang direncanakan pada tanggal 28 November 2021. Khusus untuk peserta didik kelas IX, disamping persiapan PAS juga untuk Penilaian Akhir Madrasah.
Lebih lanjut kepala madrasah juga menghimbau kepada orang tua untuk mengevaluasi dan memantau pelaksanaan ibadah anak-anak kita, sebagai mana yang sudah diprogramkan dimadrasah kita ini, yang paling utama itu adalah masalah ibadah, baik ibadah wajib maupun ibadah sunnah. Sebagaimana motto kita “Utamakan yang wajib, dan biasakan yang sunnah”. Juga diharapkan peserta didik yang hadir di madrasah betul-betul mempersiapkan diri mereka untuk mengikuti PBM baik persiapan jasmani dan rohani mereka juga persiapan yang lain seperti buku, bekal dan benar-benar memperhatikan protokol kesehatan.
Akhir sambutannya beliau juga mengharapkan adanya kerjasama yang baik antara madrasah dengan orang tua dalam rangka menyukseskan madrasah adiwiyata Tk. Nasioanal. Alhamdulillah tahun ini MTsN 10 Tanah Datar lolos untuk sekolah adiwiyata Tk. Nasional. Berhasil atau tidaknya Madrasah kita di Tk. Nasional nantinya sangat ditentukan oleh kerjasama dan sokongan dari kita semua.
5,380 total views, 1 views today