Pertemuan dengan Ortu Kelas IX dalam Rangka Hadapi UM

Ujian Madrasah (UM) kelas IX TP. 2020/2021 tinggal menghitung hari. Untuk menyukseskan UM Tahun Pelajaran 2020/2021 MTsN 10 Tanah Datar adakan pertemuan dengan orang tua peserta didik. Hal ini bertujuan untuk mengevaluasi dan tindak lanjut kerja sama madrasah dengan orang tua dalam meningkatkan mutu pendidikan. Karena berhasil atau tidaknya peserta didik kelas IX dalam menghadapi UM nantinya tidak terlepas dari kerja sama madrasah dengan orang tua.
Dalam arahannya, Rika Maria selaku kepala madrasah berharap kepada orang tua siswa agar semua kita saling bersinergi dan memberikan perhatian penuh terhadap anak-anak kita untuk menghadapi UM yang tidak lama lagi akan dilaksanakan. Mari kita sama-sama ingatkan agar semua anak-anak kita mempersiapkan diri mereka menghadapi UM nantinya.
Diakhir arahannya kepala madrasah juga menyampaikan, disamping mengingatkan untuk belajar juga kami berharap untuk mengingatkan dan selalu menjaga ibadah mereka masing-masing. dan selalulah berdoa agar Allah Swt memberikan hidayah terhadap anak-anak kita dalam menghadapi UM nantinya.
4,934 total views, 1 views today