Peserta Didik Kelas VIII MTsN 10 Tanah Datar Laksanakan Praktek Manasik Haji dan Umbrah
Manasik haji adalah peragaan pelaksanaan ibadah haji sesuai dengan rukun-rukunnya. Salah satu materi pembelajaran yang diajarkan kepada peserta didik kelas VIII di semester genap. Oleh karena itu sebagai penguatan karakter dibidang haji dan umbrah agar peserta didik benar-benar memahami bagai mana rentetan tatacara pelaksanaan haji dan umbrah tersebut maka guru mata pelajaran fiqih (yulmawati, yusrini dan mira sriyanti) memprogramkan pada tahun ini untuk langsung membawa anak-anak didik mereka melaksanakan manasik haji dan umbrah.
Tepatnya Sabtu (11/6) sebanyak 148 orang peserta didik dan 36 orang majlis guru MTsN 10 Tanah Datar ikuti manasik haji yang bertempat di Lubuk Minturun Padang yang sering diistilahkan orang dengan Mekah Mini.
Kepala madrasah (Rika Maria) juga ikut dalam rombongan. Dalam sambutannya kepala madrasah menyampaikan kepada seluruh peserta untuk mengikuti kegiatan ini dengan sebaik-baiknya. Mudah-mudahan kita semua bisa mengikuti ibadah haji dan umbrah ketanah suci nantinya (mekkah al mukarramah). Aamin
Kegiatan manasik haji dan umbrah dilaksanakan dari pukul 11.00 Wib s/d 13.00 Wib yang dipandu oleh ust. Syafrizal (penanggung jawab mekah mini). Walaupun diguyur hujan, tidak menyulutkan semangat peserta didik dan majlis guru dalam melaksanakan rentetan urutan pelaksanaan ibadah haji dan umbrah (manasik haji dan umbrah).
9,653 total views, 2 views today