MTsN 10 Tanah Datar Raih Juara I Lomba Penyelenggaraan Jenazah dan Juara II Lagu Mars Darmawanita Dalam Rangka HAB Kemenag Kab. Tanah Datar 2018
Secara spontan Tenaga Pendidik MTsN Sungayang (5 org peserta penyelenggaraan jenazah dan 7 orang peserta lagu Mars Darma Wanita) meneriakkan kalimat Allahhu akbar….Allahhu Akbar….ketika mendengarkan penilaian dari Tim dewan Juri lomba Penyelenggaraan Jenazah dan Lomba Mars Darmawanita yang diadakan di Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tanah Datar bertepatan hari Selasa (13/11). Dari hasil penilaian Tim dewan Juri MTsN 10 Tanah Datar berhasil meraih Juara I Lomba Penyelenggaraan Jenazah dan Juara II Lomba Lagu Mars Darmawanita yang diadakan oleh Anggota Darmawanita Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tanah Datar.
Kegiatan ini bertujuan untuk memeriahkan HAB Kemenag Th.2018, juga untuk meningkat hubungan silaturahmi dan rasa kekeluargaan yang tinggi antara anggota darmawanita baik yang berada di kecamatan maupun yang berada di kabupaten.(ungkap Ketua Darmawanita Kemenag Tanah Datar)
Bila suatu pekerjaan yang dilakukan dengan penuh tanggung jawab, persiapan yang matang, dan penuh keikhlasan. Insyaallah, Allah SWT akan membalas dengan apa yang kita harapkan. (ungkap kepala madrasah) ketika menyampaikan ucapan terima kasih yang sedalam-dalamnya kepada mitranya yang telah berhasil membawa nama baik MTsN 10 Tanah Datar baik di Tk. Kecamatan, Kabupaten maupun di Tk. Propinsi.
Tahun 2018 merupakan tahun yang penuh berkah bagi MTsN 10 Tanah Datar, prestasi demi prestasi barhasil diarih kayak air mengalir yang tiada hentinya baik oleh peserta didik maupun tenaga pendidiknya. Belum lama ini MTsN 10 Tanah Datar juga lolos sebagai Sekolah Sehat dan Adiwiyata di TK. Propinsi dan sekarang sedang persipan menuju sekolah adiwiyata Tk. Nasional. mudah-mudahan “Madrasah Hebat, Madrasah Bermartabat” benar-benar dapat kita wujudkan.Aamiin.
686 total views, 1 views today